RADIO JOY FM - Klik Gbr Utk Mendengarkan

RADIO JOY FM - Klik Gbr Utk Mendengarkan
Semudah mendengarkan, Klik Gbr dan Linknya

Polres Pelabuhan Belawan Gelar Rakor Pendistribusian BT - PKLWN


Infomedandn.com | Medan - 05-Maret-2022 , Dalam rangka rencana Pendistribusian BT-PKLWN (Bantuan Tunai Pedagang Kaki Lima Warung dan Nelayan) diwilayah kota Medan, Polres Pelabuhan Belawan menggelar rapat koordinasi dengan pihak terkait. Rapat tersebut digelar di ruang aula Wira Satya Mapolres Pelabuhan Belawan, Jumat (4/3) dibuka oleh Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Faisal Rahmat Husen Simatupan, SIK,SH,MH dan di lanjutkan oleh Wakapolres Kompol Dr. Herwansyah Putra, SH,M.Si

Dalam penyampaiannya,Wakapolres mengucapkan terima kasih kami ucapkan kepada seluruh peserta rapat kedua yang telah hadir di tempat ini.

“Rapat kali ini dengan agenda unttuk penyesuaian data nelayan yang telah diserahkan terdahulu, supaya dikemudian hari nanti tidak ada yang komplain jadi data ini harus benar – benar terdata para nelayan yang belum pernah mendapat bantuan dari pemerintah” Kata Wakapolres.

Masih menurut Wakapolres data tersebut nantinya akan di verifikasi dengan data yang ada di BPUM pusat, Dukcapil dan DKP jadi harus benar – benar selektif.


“Bantuan yang diberikan berupa uang tunai sebesar Rp. 600.000,- ( enam ratus ribu rupiah ) dan hanya sekali kepada para nelayan dengan kuota sebanyak 13.500 orang dan kita baru memiliki data sebanyak 2.448 dari data sebelumnya 1212 orang” jelas Wakapolres lagi.

Sementara itu, wakil Ketua DPC HNSI kota Medan Alfian M.Y. menyampaikan bahwa nelayan yang mereka datakan adalah berdasarkan kriteria yang di sampaikan ketika rapat terdahulu dan sudah kami diserahkan kepada Kasat Binmas AKP Gunawan Dari rapat koordinasi tersebut disepakati bahwa nelayan yang belum menerima bantuan apapun dari pemerintah agar diserahkan kepada Sat Binmas untuk didatakan dan akan diteruskan ke Polda Sumut untuk verifikasi di BPUM, Dukcapil dan DKP. {Dicky}

You may like these posts